Strategi Trading Retest dan Retracement

Dalam trading forex, terdapat istilah retest dan retracement yang mungkin sering trader dengar. Apakah arti dari retest dan retracement itu?

Retracement

Retracement adalah pergerakan harga yang melawan trend dalam waktu singkat. Secara garis besar, retracement adalah kondisi terjadinya pembalikan arah secara temporer atau sementara untuk kemudian lanjutkan kondisi awal sebelumnya.

Beberapa contoh tanda-tanda retracement yang dapat dikenali, yaitu:

  1. Terjadinya aksi profit taking oleh sebagian trader. Namun, trader ini hanyalah minoritas. Sedangkan, trader mayoritas tetap mempertahankan posisinya karena tidak adanya berita atau peristiwa yang menandakan bahwa tren akan berbalik arah, sehingga tren akan kembali ke asalnya ketika koreksi yang diakibatkan dari profit taking beberapa trader minoritas tadi sudah selesai.
  2. Harga berada dekat level psikologis tertentu, tetapi level psikologis tersebut bukan merupakan level resistance penting dalam jangka panjang.
  3. Tidak memiliki bentuk pola candle dan pola harga tertentu atau sering juga memiliki pola candle berdampak ringan, seperti single atau double candlestick pattern.
  4. Tidak memiliki bentuk suatu pola harga yang bermakna penting, seperti yang ada dalam tanda-tanda reversal.

Retest

Harga kembali ke support resistance setelah berhasil break atau menghentikan laju tren (bearish atau bullish). Kembalinya harga disebut sebagai retest yang maksudnya memastikan bahwa seller/buyyer sudah habis dan harga akan berbalik arah.

Tonton video lengkap dan detailnya dibawah ini!


Note:
Apabila membutuhkan Free materi dan info lebih lanjut hubungi 03315106055.
Free materi soft copy hub wa admin 081258066174
Info Private/class trading premium berbayar (dibimbing selamanya sampai profit konsisten dan mandiri). Kunjungi akses langsung web kami www.wijayatrading.com

Comments

Popular posts from this blog

Tingkatan Seorang Trader

SNR, BEST TRADE STRATEGY!