Langkah Entry Pasar yang Aman dan Akurat

 Entry pasar adalah posisi dan waktu yang dipilih oleh trader untuk memulai trading. Entry pasar memiliki peran yang besar dalam menentukan hasil akhir dari sebuah tarding. Oleh karena itu, sebelum trader akan memasuki pasar dan memulai trading ada baiknya untuk berhati-hati. Hal ini dikarenakan ketika salah dalam memilih posisi entry bisa jadi trader akan mengalami kerugian. Supa itu tidak terjadi, trader bisa mengikuti beberapa langkah entry pasar yang aman dan akurat dalam trading sebagai berikut:

Mengamati Arah dan Ketentuan Trend

Untuk mendapatkan peluang entry yang paling tepat sebaiknya trader menggunakan cara mengikuti trend, jadi trader harus mengamati arah dan kekuatan trend yang sedang terjadi. Apabila trader entry saat kondisi pasar sedang trending dengan kuat, bisa jadi ini akan sangat menguntungkan bagi trader. Hal ini karena salah satu cara mendapatkan profit yang maksimal adalah trading saat kondisi trending yang kuat.

Kecocokan Trend, Level, dan Signal

Kecocokan di antara trend yang sedang terjadi, level-level kunci (support atau resistance) dan sinyal trading bisa memberikan probabilitas keberhasilan yang lebih tinggi. Sebelum trader memutuskan untuk entry pasar, cocokkan terlebih dahulu trend, level dan signal yang sedang terjadi saat itu.

Menggunakan Limit Order untuk Akurasi Level Entry

Limit order yang dimaksud adalah pending order yang ditentukan diatas atau di bawah harga pasar sekarang, tergantung dari arah trading yang sedang trader lakukan saat itu. Apabila trader sedang long trading atau membuka posisi buy, maka trader bisa membuka entry limit buy dibawah harga pasar yang sedang terjadi sekarang.

Apabila saat harga sedang bergerak turun sampai di level entry yang trader inginkan, maka order buy akan tereksekusi. Sebalikya, apabila trader ingin trading jangka pendek atau akan membuka posisi sell, maka tader bisa emmbuka posisi entry limit sell diatas harga pasar sekarang. Jika harga bergerak naik sampai ke level entry yang trader inginkan, maka order sell tersebut akan tereksekusi. Selain menggunakan limit order untuk pending order, pilihan lainnya yaitu stop buy dan stop sell order.

Limit order ini memungkinkan trader untuk mendapatkan harga entry yang akurat dan aman sesuai dengan keinginan trader. Salah satu metode yang bisa dibilang cukup sering digunakan adalah entry limit order pada retracement 50% dari sinyal trading. Hal ini karena probabilitas penerusan trend pada level tersebut biasanya sangat tinggi. Dengan begitu trader bisa menempatkan level stop loss dengan jarak yang sekecil mungkin sampai memperoleh risk atau reward ratio yang tinggi.

Checklist untuk Entry dan Evaluasi

Untuk menentukan kriteria entry seperti level-level support atau resistance yang penting, sinyal trading dengan probabilitas tinggi, estimasi level entry, risk/reward ratio dan lainnya harus dibuat checklist. Checklist ini bermanfaat untuk mengevaluasi hasil trading sebagai acuan atau untuk evaluasi pada trading berikutnya. Checklist sangat diperlukan untuk memudahkan trader dalam mengenali karakteristik pergerakan pasangan mata uang yang sedang trader tradingkan.





Note:
Apabila membutuhkan Free materi dan info lebih lanjut hubungi 03315106055.
Free materi soft copy hub wa admin 081258066174
Info Private/class trading premium berbayar (dibimbing selamanya sampai profit konsisten dan mandiri). Kunjungi akses langsung web kami www.wijayatrading.com

Comments

Popular posts from this blog

Tingkatan Seorang Trader

SNR, BEST TRADE STRATEGY!