Strategi Exit dari Trading yang Menguntungkan

Trader seringnya memfokuskan diri mencari waktu yang tepat untuk masuk trading. Meski ini sangat penting, tetapi pemilihan poin keluar adalah yang menjadi penentu seberapa besar profit yang akan didapat. Oleh karena itu, trader juga harus memikirkan poin keuar saat membuat rencana. Terdapat tiga strategi exit trading yang harus dipertimbangkan ketika ingin keluar dari trading.

Stop dan Limit Tradisional Menggunakan Support dan Resistance

Salah satu cara terbaik untuk mengendalikan emosi adalah dengan menetapkan target limit dan stop secara bersamaan pada saat trading dimulai. Langkah demikian dinilai sebagai pendekatan yang paling tepat daripada masuk trading hanya memakai order stop loss saja. Pendekatan dengan cara seperti ini cukup ampuh digunakan untuk menghindari kalah dalam trading yang nantinya bisa mengikis ekuitas stabilitas akun. Satu riset yang menganalisa lebih dari 30 juta trading menyatakan bahwa memakai resiko profit 1:1 termasuk salah satu kunci sukses trading.

Sebelum masuk ke pasar, trader harus menganalisis jumlah resiko yang akan ditanggung dan menentukan titik stop di level tersebut, sambil menempatkan target profit setidaknya sejumlah yang sama. Jika trader salah, trading akan secara otomatis ditutup pada tingkat risiko yang dapat diterima, jika analisa trader benar dan harga mencapai target, trading juga otomatis ditutup. Salah satu hasil memberikan jalan keluar trader.

Trader yang ingin mengambil trading jangka panjang harus menunggu karena kembali memantul ke arah support yang sekaligus menjadi sinyal beli, meski harus lebih dulu dikonfirmasi dengan indikator karena harga sudah turun di bawah garis support, trader harus menempatkan stop tepat dibawah level support. Limit dapat ditempatkan pada level resistance karena harga telah mendekati level ini beberapa kali. Untuk posisi sell, ini akan dibalik dan stop dapat ditempatkan di dekat level resistance dengan limit ditempatkan di support.




Trailing Stop Moving Average

Average dapat menjadi alat yang efektif untuk menyaring arah tren pasangan mata uang. Ide dasarnya adalah trader mencari peluang buy saat harga diatas moving average dan mencari peluang jual saat harga di bawah moving average. Namun, juga berguna untuk mempertimbangkan moving average sebagai trailing stop.

Idenya adalah jika moving average memotong harga, maka trennya bergeser. Trader yang memanfaatkan tren ingin menutup posisi setelah pergeseran ini terjadi. Inilah sebabnya mengapa menetapkan stop loss trader berdasarkan moving average bisa efektif.

Selalu ingat bahwa tradng forex bukan hanya tentang mencari entry point yang tepat, karaena sukses tidaknya trading justru bergantung dimana trader menutup posisi dalam market. Strategi exit hanyalah satu dari banyak faktor yang ada dalam rencana trading, tapi punya peran paling krusial.



Menggunakan Pendekatan Berbasis Volatilitas ATR

Teknik ini dilakukan dengan menggunakan alat bantu berupa indikator average true range (ATR), yang memang di desain khusus untuk mengukur volatilitas market. Dengan mengambil rata-rata pergerakan antara tinggi rendah 14 candle terakhir, trader bisa mendapat gambaran besar market.

Dengan demikian, trader akan lebih mengetahui bagaimana perilaku market, dan informasi ini bisa digunakan untuk mengatur stop dan limit untuk tiap trading. Makin tinggi ATR yang diberikan pada satu pasang mata uang, makin lebar stop yang harus digunakan. Ini masuk akal karena stop yang ketat pada pasangan mata uang yang bergejolak dapat dihentikan terlalu dini. Selain itu, pengaturan stop yang terlalu lebar untuk pasangan yang tidak terlalu bergejolak, pada dasarnya megambil lebih banyak resiko daripada yang diperlukan.

Indikator ATR bersifat universal karena dapat di sesuaikan dengan karangka waktu [apapun. Cukup atur titik stop trader sedikit diatas 100% ATR dan atur limit trader setidaknya pada jarak yang sama dari titik masuk.



Note:
Apabila membutuhkan Free materi dan info lebih lanjut hubungi 03315106055.
Free materi soft copy hub wa admin 081258066174
Info Private/class trading premium berbayar (dibimbing selamanya sampai profit konsisten dan mandiri). Kunjungi akses langsung web kami www.wijayatrading.com

Comments

Popular posts from this blog

Tingkatan Seorang Trader

SNR, BEST TRADE STRATEGY!