Strategi Trading yang Baik dan Benar

Perlakukan trading seperti bisnis, inilah yang sering saya sampaikan kepada teman2 trading saya. Bisnis membutuhkan rencana, strategi agar tujuan dari bisnis itu sendiri dapat tercapai.

Nah, apa saja kira-kira Strategi Trading yang baik dan benar? berikut adalah poin-poinnya:

1.Buat Trading plan, selalu ada risiko dalam setiap transaksi.

Rencana trading merupakan langkah awal anda sebelum memulai trading, tentukan berapa besar keuntungan yang ingin anda peroleh, selanjutnya tentukan risiko setiap transaksi yang anda lakukan.

2.Tentukan besaran modal sesuai kemampuan > Risk To Rasio Reward

Tentukan besar modal awal yang hendak Anda setorkan pada pialang untuk bertrading. Modal memegang peranan penting dalam trading Anda. Mereka yang bertrading dengan modal $10000 tentu saja berbeda cara tradingnya dengan yang bermodal $50000. Namun yang lebih penting adalah rasio keuntungan dan risiko harus lebih besar untung. contoh: dalam satu kali trading target keuntungan anda $500-1000, sementara risiko $300. nah disini jelas bahwa keuntungan lebih besar daripada risiko yang anda siap terima.

3.Jangan Trading Berlebihan (Over Trade)

Patut diingat bahwa setiap kali anda membuka posisi di market, dibalik sebuah  keuntungan selalu ada risiko yang mengintai. Cukupkan keuntungan sesuai target, jika target telah terpenuhi tutup platform trading anda. Kemudian batasi jumlah posisi sesuai dengan modal anda. idealnya dengan modal $10000, anda cukup membuka posisi 1 lot saja. Semakin banyak posisi yang anda buka, semakin berat beban yang anda tanggung jika mengalami kerugian.

4.Trading pada waktu yang tepat, memahami hukum penawaran dan permintaan.

Trading pada saat ada momen, sehingga kita dapat menangkap pergerakan yang signifikan. Sebab harga naik / turun sangat dipengaruhi oleh penawaran dan permintaan dipasar. Aktif dalam mencari informasi seputar produk yang anda tradingkan agar tidak terjebak dalam range trading (Sideways).

5.Tentukan arah TREND market, naik atau turun.

Sebelum anda masuk posisi, ada baiknya anda melihat Trend / Arah pasar secara garis besarnya (middle – long term). Dan patut diingat “Trend Is Your Friend” jangan melawan arah pasar, namun jadikan arah pasar sebagai kawan anda dalam trading.

6.Pelajari sistem trading yang mudah sehingga dapat diterapkan dengan baik.

Sangat banyak indikator yang bisa kita gunakan untuk membantu kita membaca pegerakan harga, namun sebaiknya cukup gunakan 2-3 indikator saja. dan tentunya anda mengerti fungsi dari indikator tersebut, sehingga nantinya anda dapat menciptakan sistem trading anda sendiri sesuai dengan karakter anda bertrading.

7.Tentukan saat kapan akan masuk market dan saat kapan akan keluar market.

Banyak atau tidaknya indikator tidak sama dengan mudah atau tidaknya indikator. Kebanyakan trader pemula berasumsi bahwa semakin banyak indikator yang dia gunakan, maka semakin akurat penentuan kapan saya masuk / keluar pasar.

semakin mudah indikator yang kita gunakan, maka akan semakin mudah kita dapat membaca arah pergerakan pasar. sehingga kapan harus masuk dan kapan harus keluar pasar menjadi lebih jelas.



Note:
Apabila membutuhkan Free materi dan info lebih lanjut hubungi 03315106055.
Free materi soft copy hub wa admin 081258066174
Info Private/class trading premium berbayar (dibimbing selamanya sampai profit konsisten dan mandiri). Kunjungi akses langsung web kami www.wijayatrading.com

Comments

Popular posts from this blog

Tingkatan Seorang Trader

SNR, BEST TRADE STRATEGY!